Rumah Sakit Brayat Minulya Surakarta
Dalam Kasih Tuhan Kami Melayani
Emergency : (0271) 727227
Call Centre : (0271) 716646

RS Brayat Minulya Surakarta Gelar Pemeriksaan Tiroid Gratis

KBRN, Surakarta: Menyadari pentingnya deteksi dini gangguan tiroid Rumah Sakit (RS) Brayat Minulya Surakarta melakukan  pemeriksaan kesehatan gratis berupa deteksi dini gangguan tiroid bagi 100  lansia dan Ibu hamil di RS setempat, Jumat (31/05/24).Kegiatan sosil untuk itu memperingati HUT RS Brayat Minulyo ke-75  bekerja sama dengan PT Merck 

Ketua Panitia Kegiatan dr. Elizabeth Susilowati menjelaskan, deteksi dini gangguan tiroid dilakukan melalui pemeriksaan fisik dan laboratorium, Jika hasil pemeriksaan tidak normal maka pasien akan dirujuk ke dokter spesialis untuk mendapat penanganan lebih lanjut.

"Jika ditemukan hasil pemeriksaan yang tidak normal, pasien akan dirujuk ke dokter spesialis penyakit dalam dengan surat rujukan dari fasilitas kesehatan tingkat pertama seperti Puskesmas atau dokter keluarga," ucapnya kepada rri.co.id 

Sedangkan gangguan tiroid dapat muncul tanpa gejala awal yang jelas. Baru terdeteksi ketika benjolan mulai membesar, sehingga mampu menyebabkan masalah seperti kesulitan bernapas dan menelan.

“Tidak ada gejala awal yang jelas ya, nanti kalau sudah lama baru muncul benjolan. Letak si kelenjar tiroid itu kan di antara laring dan trakea, jadi di tengah-tengah itu. Nah di situ biasanya terus benjolannya membesar dan itu kan menekan jalan nafas, menelannya juga sakit, sesak nafas, tidak nyaman, secara estetik juga juga kurang,” katanya.

Dalam menangani gangguan tiroid menurut dr. Elizabeth, untuk usia produktif dilakukan pembedahan dan pengobatan. Sedangkan bagi lansia lebih banyak pada pengobatan saja. 

Sementara pada anak-anak jika tidak diobati sejak dini dapat menyebabkan berbagai masalah. Termasuk gangguan pertumbuhan, kecerdasan, dan struktur wajah.

“Jadi itu bisa menyebabkan gangguan tumbuh kembang, gangguan pertumbuhan tulang, gangguan kecerdasan, gangguan otot juga, kan kasihan tuh kalau anak-anak 3 tahun nanti pasti pertumbuhannya beda. Secara organ tubuhnya juga beda, kemudian wajahnya juga struktur wajahnya pun juga beda,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, salah seorang pasien asal Nusukan, Rika Ridhowati menyambut baik adanya pemeriksaan gratis, agar dpat megenali gejala tiroid. Terlebih tanda-tanda tiroid belum banyak diketahui secara umum,

“Bagus banget sih, soalnya kan buat screening terutama untuk lansia sama ibu hamil juga. Kadang orang kan kalau jantungnya berdebar-debar tahunya cuma kayak asma misal. Kita masih kayak awam banget tiroid itu apa gitu, jadi bisa kayak screening kayak gitu bagus sih,” katanya.

Tes kesehatan gratis dalam rangkaian HUT RS Brayat Minulya ke 75 itu diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya deteksi dini gangguan tiroid dan menjaga kesehatan sejak dini. Sedangkan puncak kegiatan ulang tahun RS Brayat Minulya akan diselenggarakan 8 Desember mendatang. (Dania)

Sumber : https://rri.co.id/