Dalam Kasih Tuhan Kami Melayani
Emergency : (0271) 727227
Call Centre : (0271) 716646
MENU

RS Brayat Minulya Surakarta Ikuti Gelar Inovasi Unggulan Layanan Kesehatan

HUT Kesehatan Nasional Ke-61 Kota Solo

Dinas Kesehatan Kota Surakarta, dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional Ke-61 Tahun 2025 mengadakan Gelar Promosi Kesehatan dan Kebahagiaan.

Kegiatan digelar di Pendhapi Gede Surakarta, Jumat, 31 Oktober 2025, Pukul 06.30 -11.00.

Berbagai kegiatan yang digelar:
* Senam sehat
* Stand unggulan fasilitas pelayanan kesehatan
* Stand konsultasi kesehatan
* Stand pemeriksaan kesehatan gratis
* Stand spelling (spesialis keliling)
* Talkshow dengan tema 'Health Tourism'
* Hiburan

Selain itu juga dilakukan pemutaran Video Layanan Unggulan Fasyankes Kota Surakarta dan pembagian hadiah lomba.


Mengutip dari KBRN Surakarta, rri.co.id, pernyataan Wali kota Surakarta dan Kadinkes; Wali kota  Respati Ardi, menegaskan pemerintah daerah memiliki tanggung jawab penuh dalam memastikan setiap warga memperoleh hak dasar berupa layanan kesehatan dan pendidikan yang merata.

“Pemerintah Kota Surakarta sebagai fasilitator pelayanan dasar akan terus berkomitmen mempromosikan dan mengoptimalkan layanan kesehatan bagi masyarakat,” ujar Walikota Solo di sela kegiatan.

Respati juga menyoroti pesatnya pertumbuhan industri kesehatan di Kota Bengawan. Ia membuka peluang investasi dan kerja sama dengan sektor swasta untuk mengembangkan industri kesehatan lokal yang berdaya saing tinggi. 

“Kami siap membantu mempromosikan setiap upaya pengembangan industri kesehatan karena kepedulian masyarakat terhadap kesehatan kini semakin meningkat,” katanya menambahkan.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Surakarta, dr. Retno Erawati, menjelaskan bahwa HKN ke-61 tahun ini mengusung tema Health Tourism. Tema tersebut diselaraskan dengan visi dan misi Pemerintah Kota Surakarta untuk memperkuat sektor wisata berbasis layanan kesehatan.

“Pada HKN tahun ini, kami menghadirkan berbagai stan dari 20 rumah sakit dan 17 Puskesmas, baik milik pemerintah maupun swasta, serta laboratorium kesehatan daerah yang menampilkan inovasi unggulannya,” kata dr.  Retno Erawati.

Inovasi Unggulan RS Brayat Minulya
RS Brayat Minulya Surakarta dalam rangkaian Hari Kesehatan Nasional Ke-61 di Pendhapi Gede Surakarta berpartisipasi dalam berbagai kegiatan, diantaranya : Senam 6 Langkah Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), Senam bersama di Pendhapi Gede Balaikota Surakarta,  Jumat, 31 Oktober 2025 pagi. Membuka stand layanan unggulan:  Inovasi kesehatan hidro terapi, Layanan Pencernaan dan Hepatobilier serta Layanan Operasi Whole FESS.

Layanan hidroterapi
Salah satu inovasi bidang kesehatan di RS Brayat Minulya Surakarta dalam menangani nyeri punggung bawah saat ini dilakukan dengan hidroterapi. Hidroterapi merupakan metode yang menggunakan air untuk mengobati berbagai gejala di seluruh tubuh. 

Metode ini dikenal dengan nama terapi air, terapi akuatik, dan terapi kolam renang.

Hidroterapi dapat dilakukan bagi penderita sakit yang memiliki indikasi gangguan tulang, otot dan sendi; kelainan saraf;  nyeri otot dan sendi; bengkak otot dan sendi;  kelemahan otot; keterbatasan gerak; keterbatasan endurance dan keterbatasan weight bearing

Layanan Pencernaan dan Hepatobilier
Layanan ini merupakan tindakan medis : Operasi megacolon, tanpa membuka perut, tidak ada bekas sayatan dan bekas jahitan. Operasi bedah terbuka (laparotomi) untuk macam-macam kelainan di rongga perut. Laparoskopi (minimal invasif) dengan sayatan sangat kecil: operasi usus buntu, hernia, batu kandung empedu, pembebasan perlengketan usus,  dan diagnostik kelainan dalam rongga perut.

Layanan Operasi Whole FESS
Tindakan medis Operasi Whole FESS (Functional Endoscopic Sinus Surgery) adalah prosedur bedah minimal invasif untuk membuka atau memperlebar jalur drainase dan ventilasi pada sinus paranasal yang dimasukkan dalam lubang hidung, tanpa sayatan eksternal, tanpa tampon dan dengan perdarahan minimal, sehingga pemulihan lebih cepat dan nyeri pascaoperasi lebih ringan. (JP)